Judul
Buku : Buat Apa Shalat: Kecuali Jika Anda Hendak Mendapatkan Kebahagiaan dan Ketenangan
Penulis : Dr. Haidar Bagir
Penerbit
: Mizan
Tahun : 2007
Jumlah
Halaman : 264
Shalat
seharusnya adalah wahana privat yang di dalamnya percakapan seorang hamda dan
Tuhan terjadi dengan begitu dalam dan mesra. Ungkapan nabi "Shalat adalah
cahaya mataku" melukiskan luapan kegembiraan yang beliau peroleh ketika
shalat. Maka, tak ubahnya dengan yang terjadi pada nabi SAW, shalat yang benar
dapat menghasilkan kebahagiaan dan pencerahan (ilham dan kreatifitas) bagi
pelakunya. Inilah suatu keadaan yang, oleh Mihaly Csikszentmihalyi--seorang
tokoh psikologi positif terkemuka--disebut dengan FLOW.
Buku,
yang disusun oleh seorang yang memiliki concern terhadap Tasawuf (positif) dan
filsafat islam, ini merupakan upaya untuk menampilkan shalat sebagai jawaban
atas kebutuhan eksistensial dan intelektual manusia modern akan kebahagiaan dan
pencerahan hidup.
Terbagi
dalam dua bagian, bagian pertama menjelaskan tentang hakikat dan makna shalat
yang benar, yang bisa melahirkan kebahagiaan dan pencerahan hidup, berikut
konsekuensi komitmen sosialnya. Bagian kedua yakni bagian terpenting buku ini,
merupakan penjelasan sekaligus bimbingan dari para sufi besar dan filosof
tentang apa dan bagaimana shalat yang sebenarnya itu.
Download ebook Buat Apa Shalat pdf
via Google Drive:
Tidak ada komentar:
Posting Komentar