Judul Buku: Negeri Sufi: Kisah-Kisah Terbaik
Penulis: Mojdeh Bayat &
Muhammad Ali Jamnia
Penerbit: Lentera
Tahun: 2000
Jumlah Halaman: 220
Dalam khazanah tradisi mistis
Islam yang lebih dikenal dengan sebutan tasawuf, kisah-kisah sufi mempunyai
peranan penting. Selain digunakan untuk mencerahkan wawasan dan meningkatkan
fleksibilitas mental, tak jarang kisah-kisah itu oleh para guru atau syekh sufi
digunakan untuk menyampaikan berbagai ajaran tentang etika dan moralitas kepada
murid-muridnya.
Dalam konteks ini, kisah-kisah sufi bisa
dikelompokkan dalam tiga kategori secara garis besar :
- Kisah tentang hubungan
seseorang dengan dirinya sendiri dan pertumbuhan kepribadiannya.
- Kisah tentang hubungan seseorang dengan
masyarakat dan orang lain
- Kisah tentang hubungan seseorang dengan Tuhan
Ketiga jenis kisah ini termasuk dalam kategori
“kisah-kisah pengajaran”
Buku ini menyuguhkan berbagai kisah terbaik yang
dituturkan oleh enam syekh sufi terkenal: al-Hallaj, Abu Said Abu al-Khair,
Fariduddin Aththar, Hakim Nizhami, Jalaluddin Rumi, dan Abdurrahman Jami, serta
berasal dari sumber-sumber terkenal.
Dikemas dalam gaya bahasa sederhana dan mudah
dipahami, buku ini juga memuat riwayat hidup para pengarang kisah-kisah ini
guna mengetahui karakter sang penutur kisah. Dengan mengenal para pengarangnya,
pembaca diharapkan bisa mengembangkan pemahaman lebih lanjut tentang mereka dan
memahami pesan yang mereka sampaikan dalam kisah-kisah itu.
Download ebook Negeri Sufi: Kisah-Kisah Terbaik pdf via Google Drive
Tidak ada komentar:
Posting Komentar