Judul Buku: Aku Beriman Maka Aku Bertanya
Penulis: Jeffrey
Lang
Penerbit: Serambi
Tahun: 2006
Jumlah Halaman: 338
Jika ditanya mengapa Prof. Jerey Lang masuk Islam
dua dasawarsa silam, jawabannya singkat saja: Al Quran. Bacalah Al Quran dengan
terus bertanya, niscaya segala tanya akan terjawab. Itulah pengalaman tak terlupakan
dari Prof. Lang, sebuah dialog ruhani yang menantang sekaligus menyejukkan.
Berbagai gugatan dan kegelisahan akalnya terjawab secara meyakinkan dalam Al
Quran. Kini - saat Islam menjadi agama paling pesat perkembangannya di Amerika,
terbesar kedua setelah Kristen, dan paling gencar dicitrakan buruk - giliran
sang profesor yang digugat untuk menjawab. Generasi muslim setelahnya mengalami
banyak kesukaran merengkuh Islam di tengah-tengah budaya sekuler. Mereka pun
melontarkan pertanyaan-pertanyaan kritis, bahkan subversif, seputar Islam:
autentisitas Al-Quran, sifat-sifat Allah, derita manusia dan keadilan Allah,
kenabian Muhammad dan pernikahan beliau, pemindahan kiblat, serta dinamika
keberagamaan muslim kontemporer lainnya.
Apa adanya, objektif, dan tak mengelak dari
kontroversi. Itulah gaya Prof. Lang menjawab pertanyaan. Menurutnya, pertanyaan
rasional tidak akan merongrong iman, Justru, untuk menggapai iman sejati, kita
harus membebaskan diri dari tradisi dan memeriksa keyakinan-keyakinan kita
secara rasional. Jawaban-jawaban Prof. Lang pun tak hanya logis dan tak
terbantahkan, tapi juga menyegarkan iman lewat penuturan pengalaman-pengalaman
spiritualnya. Buku ini mengulas banyak pertanyaan yang dianggap tabu
dilontarkan di masjid atau forum-forum keagamaan konservatif. Uniknya, banyak
penanya di buku ini yang mengakhiri pertanyaan mereka dengan kekhawatiran
dianggap ateis atau subversif kepada Tuhan. Ini artinya, mereka bertanya kerena
masih beriman dan butuh alasan menyakinkan; karena mereka mengaktifkan akal
dalam mengimani Allah.
Dr. Jeffrey
Lang adalah Guru Besar Matematika di Universitas Kansas,
Lawrence, Amerika Serikat. Buku yang anda pegang ini merupakan bagian pertama
dari buku ketiganya, Losing My Religion: A Call for Help (2004), yang dalam
edisi Indonesianya sengaja dibagi menjadi dua demi kemudahan anda membacanya.
Bagian kedia secara lebih terperinci membahas buramnya kehidupan kalangan muda
muslim serta menjawab dengan tangkas pertanyaan-pertanyaan seputar hadis, peran
akal, patriarki, dan budaya masjid.
Download ebook Aku
Beriman Maka Aku Bertanya pdf via Google Drive:
Tidak ada komentar:
Posting Komentar