Judul Buku: Patologi Muslim
Penulis: Dr H. Abd. Syakur, M.Ag
Penerbit: Raziev Jaya
Tahun: 2019
Jumlah Halaman: 226
Hati (qalb) merupakan inti pribadi dan hakekat
manusia yang sangat menentukan bahagia atau sengsaranya hidup seseorang. Oleh
sebab itu, mengenali, mengerti, dan memahami benih-benih penyakit batin yang
mengganggu, merusak dan menggelapkan hati untuk selanjutnya menganalisis
akar-akar penyebabnya agar dapat dengan mudah menyisirnya serta membuangnya
dari lingkung hati adalah sangat urgen dan harus lebih didahulukan sebelum
menghiasinya dengan nilai-nilai keutamaan agar terbangun kepribadian muslim
yang sehat-indah-sempurna.
Buku ini hadir menyuguhkan konsep, wawasan, dan
teori tentang virus dan benih-benih penyakit batin yang berpotensi tumbuh dan
berkembang dalam hati yang akan mengeruhkan dan menggelapkan ruang lingkung
hati-kalbu, sehingga menghalangi cita-cita meraih kemuliaan hidup sejati dan
bahagia hakiki-abadi. Atas dasar itu, buku ini sangat relevan bagi pihak yang
punya concern dalam bidang treatment dan konseling terhadap kepribadian yang
sakit. Akhirnya, kepada Allah sajalah kita berharap agar diberikan kemampuan
dalam mengelola hati dengan baik-benar, sehingga berhasil meraih kebahagiaan
hidup sejati. Semoga buku ini membawa manfaat, Amin.
Download ebook Patologi Muslim pdf via Google Drive:
Tidak ada komentar:
Posting Komentar