Judul Buku: Gambar-Gambar
Bayangan: Bayangan Dengan Tangan
Penulis: Toean Pim
Penerbit: Gebroeders
Tahun: 1937
Jumlah Halaman: 106
Kamu mungkin menyadari kini semuanya sudah banyak yang
berubah. Teknologi semakin canggih dan semua kebutuhan yang kamu inginkan
seakan sangat mudah didapat, termasuk kebutuhan listrik. Dibanding zaman dulu,
sekarang sudah cukup jarang mati lampu malam hari hingga berjam-jam.
Dulu saat mati lampu malam hari, satu-satunya penerangan yang bisa bertahan
cukup lama dan diandalkan adalah lilin dan lampu minyak. Dan saat tak ada
listrik, banyak orang pun tak bisa nonton TV maupun menyalakan radio.
Pada akhirnya banyak orang mencari cara untuk menciptakan hiburan kecil-kecilan
untuk memecah kesepian. Salah satunya adalah dengan menciptakan trik-trik
bayangan tangan.
Hanya dengan dua tangan, kamu bisa menirukan bentuk-bentuk
hewan dan membuat cerita dengan bayangan yang terpantul di dinding karena sinar
lampu minyak atau lilin. Ada banyak karakter yang bisa kamu buat hanya dengan
dua telapak dan jari-jari tangan.
Hiburan kecil ini mulai muncul abad 19 saat dulu masih belum
banyak bioskop dan belum banyak listrik masuk desa. Kamu bahan tak butuh alat
khusus, mahal, dan susah dicari. Semua orang mulai dari dewasa hingga anak-anak
suka mencoba trik-trik bayangan tangan sebagai hiburan.
Kini trik-trik bayangan tangan tak sepopuler dulu, tapi kamu
pasti kangen jika melihatnya lagi. Berasa nostalgia ke masa lalu yang indah di
masa kecil. Kini sudah banyak jenset yang sudah bisa menggantikan mati lampu,
dan kamu pun tak perlu khawatir tidak ada sumber daya listrik.
Tapi tak ada salahnya jika kamu tiba-tiba ingin rehat sebentar dengan gadget.
Taruh smartphone-mu dan mainkan dengan keluarga di rumah. Hal ini bukan
hanya membawamu nostalgia ke masa lalu, tapi juga mampu melatih kreativitas dan
imajinasimu. Cobain yuk.
Download ebook Gambar-Gambar
Bayangan: Bayangan Dengan Tangan pdf via Google Drive:
Tidak ada komentar:
Posting Komentar