Judul Buku: Al-Quran
Dan Kesehatan Masyarakat Perspektif Integratif
Penulis: Dr. Nurhayati, M. Ag, dkk.
Penerbit: Kencana
Tahun: 2020
Jumlah Halaman:
313
Tugas para ahli kesehatan saat ini adalah mengkaji konsep kesehatan
dalam Al-Quran, lalu membumikan isi Al-Quran yang
berkonsepkan kesehatan itu dalam kehidupan sehari-hari, baik
dalam ruang lingkup individu maupun sosial. Yang dengan itu,
maka akan terasa dan terlihat apa yang disabdakan Nabi kita bahwa
Islam merupakan agama yang “rahmatan lil alamin”. Dan terlebih
utama untuk membuka cakrawala berpikir sebagian orang yang
menganggap adanya dikotomi antara ilmu Al-Quran dengan
sains.
Buku Al-Quran dan Kesehatan Masyarakat: Perspektif Integratif ini
merupakan wujud dari universalitas dari entitas yang ada
pada Al-Quran. Di dalamnya banyak membahas dan mengkaji
konsep dan prinsip Al-Quran dalam ilmu kesehatan masyarakat
secara lengkap, seperti kesehatan reproduksi, kesehatan lingkungan, promosi
kesehatan sampai pada kesehatan dan
keselamatan kerja. Dengan beberapa metode dan pendekatan yang digunakan seperti
metode tafsir tematik, komparatif, dan tahlili yang dipadu dengan takwil
terhadap ayat-ayat yang mutasyabihat, buku ini menawarkan
metode memahami kesehatan dalam Al-Quran dengan sangat
mudah.
Kehadiran buku Al-Quran dan Kesehatan Masyarakat: Perspektif
Integratif ini diharapkan dapat memberikan pencerahan dan
pemicu semangat para intelektual Muslim untuk mengkaji tentang
teori kesehatan dalam Al-Quran. Terlebih utama buku ini
diharapkan menjadi buku panduan bagi mahasiswa Fakultas Kesehatan
Masyarakat UIN Sumatera Utara. Sehingga nantinya mahasiswa
Fakultas Kesehatan Masyarakat mampu memberikan jawaban
terhadap masalah-masalah
kesehatan yang terjadi di masyarakat
terkait dengan peranan dan kontribusi Al-Quran dalam
masalah kesehatan.
Download ebook Al-Quran
Dan Kesehatan Masyarakat Perspektif Integratif pdf via Google Drive:
Tidak ada komentar:
Posting Komentar