Judul Buku: Fikih Kesehatan: Pengantar Komprehensif
Penulis: Nurhayati
Penerbit: Kencana
Tahun: 2020
Jumlah Halaman: 189
Kajian fikih kesehatan merupakan salah satu kajian hukum Islam
yang sangat menarik, dinamis, fleksibel, dan berkembang sesuai dengan perubahan
masyarakat dan permasalahan yang dihadapi manusia. Berbicara kesehatan dalam
Islam telah ada sejak masa Nabi Muhammad saw. Rasulullah menegaskan bahwa
“Mencegah datangnya penyakit lebih baik daripada mengobati- nya”. Artinya,
setiap manusia harus memelihara, menjaga, dan mengamalkan nilai-nilai kesehatan
dan mencegah dirinya dari berbagai macam penyakit dengan menerapkan pola hidup
sehat sesuai ajaran Islam yang bersumber dari Al-Quran dan Sunnah.
Karena tujuan ajaran Islam yang tertuang dalam Al-Quran dan Sunnah
merupakan ajaran yang sarat dengan nilai-nilai kesehatan baik yang berkaitan
dengan kesehatan jasmani maupun rohani.
Kehadiran buku Fikih Kesehatan: Pengantar Komprehensif ini,
diharapkan dapat memberi pencerahan dan tambahan wawasan bagi para intelektual
Islam yang care akan kajian tentang kesehatan Islam dan khususnya bagi para
mahasiswa Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Islam Negeri Sumatra Utara
(UIN SU) Medan yang berguna untuk mempermudah dalam mempelajari fikih kesehatan
sehingga semua mahasiswa dapat memahaminya dengan mendalam, baik dan benar.
Dalam buku ini, kami mencoba untuk mengintegrasikan problem kesehatan
kontemporer dan menghubungkannya dengan pemahaman fikih yang bersumber dari
Al-Quran dan Sunnah Nabi Muhammad saw.
Download ebook Fikih
Kesehatan pdf via Google Drive:
Tidak ada komentar:
Posting Komentar