Judul Buku: Handbook Zakat
Penulis: Tika Widiastuti, dkk.
Penerbit: Airlangga University
Press
Tahun: 2019
Jumlah Halaman: 83
Zakat merupakan instrumen
penting dalam Islam. Sebab, selain menjadi salah satu rukun Islam, zakat juga
menjadi alat redistribusi kekayaan agar tujuan kesejahteraan bersama dalam
Islam dapat diwujudkan. Dengan zakat, sebagian harta orang-orang kaya (muzakki)
diberikan kepada orang-orang tak berdaya (mustahiq) sehingga pada akhirnya
semua orang dapat sejahtera.
Di masa kini, zakat tidak
saja mengatasi problem kemiskinan secara langsung, namun juga menjadi instrumen
pemberdayaan yang sangat penting. Orang-orang miskin dan fakir yang masih
produktif diberdayakan melalui zakat, sehingga kehidupannya terangkat dan
terbebas dari kemiskinan. Keberhasilan pemberdayaan bukan saja menyelamatkan mereka
dari kemiskinan, namun juga anak keturunannya kelak.
Buku saku zakat ini akan
membantu kita untuk mengenal zakat, obyek zakat, dan penghitungannya, juga
mengetahui bagaimana manajemen pengelolaan zakat dan mengapa harus berzakat.
Download ebook Handbook
Zakat pdf via Google Drive:
Tidak ada komentar:
Posting Komentar