Judul Buku: Industri Petrokimia dan Dampak Lingkungannya
Penulis: Maraudin Pandjaitan
Penerbit: Gadjah Mada University Press
Tahun: 2006
Jumlah Halaman: 294
Saat ini, peran minyak dan gas bumi sebagai sumber energi dan bahan baku
(feedstock) industri petrokimia masih sangat besar, sementara produksi minyak
bumi sangat terbatas. Untuk itu pengembangan energi pengganti migas harus
ditingkatkan. Energi pengganti migas dapat kita penuhi dari sumber-sumber
energi alternatif seperti batu bara, tenaga air, panas bumi, biomassa, gambut,
tenaga surya dan energi terbarukan lainnya. Dengan demikian migas hanya akan
dimanfaatkan untuk memenuhi kebutuhan energi yang tidak dapat digantikan oleh
energi lain serta untuk memenuhi peranannya sebagai sumber bahan baku untuk
industri petrokimia saja.
Buku ini menjelaskan bagaimana migas pertama kali ditemukan dalam sejarah
produk petrokimia, cara-cara memperoleh bahan baku petrokimia dan produk-produk
petrokimia apa saja dapat dihasilkan dari migas. Selain itu akan dibahas juga
sampai sejauh mana produk-produk petrokimia tersebut dimanfaatkan dan
dipergunakan oleh umat manusia sehingga pemakaian dan penggunaan produk-produk
petrokimia
merajai dan menguasai peradaban manusia modern di dunia saat ini. Buku ini juga
membahas secara mendalam dampak lingkungan yang ditimbulkan dalam industri
petrokimia.
Download ebook Industri Petrokimia dan Dampak Lingkungannya pdf via Google Drive:
Tidak ada komentar:
Posting Komentar