Judul Buku: Anestesiologi dan Terapi Intensif
Penulis: N. Margarita Rehatta, Elizeus Hanindito, Aida R. Tantri
Penerbit: Gramedia Pustaka Utama
Tahun: 2019
Jumlah Halaman: 1212
“Dokter spesialis Anestesiologi dan Terapi Intensif di Indonesia membutuhkan peningkatan kompetensi secara berkesinambungan dengan latar belakang pengetahuan dan keterampilan yang mumpuni untuk memenuhi pelayanan yang optimal. Pendidikan menjadi salah satu pilar penting dalam pembentukan dokter spesialis Anestesiologi dan Terapi Intensif yang kompeten. Buku ini diharapkan dapat mendukung pendidikan dokter spesialis dan subspesialis anestesiologi dan terapi intensif yang nantinya diharapkan memiliki bekal keilmuan yang cukup untuk memberikan pelayanan berkualitas, optimal, dan profesional di bidang anestesi dan terapi intensif.”
—dr. Andi Wahyuningsih Attas, Sp.An, KIC, MARS, Ketua PERDATIN
“Anestesiologi dan Terapi Intensif adalah ilmu yang berkembang dengan sangat pesat dalam dekade terakhir. Menyadari luasnya cakupan bidang ilmu tersebut, kami mengajak seluruh program studi pendidikan dokter spesialis anestesiologi dan terapi intensif serta keseminatan yang ada di Indonesia untuk terlibat dalam penyusunan buku ini. Kami berharap buku teks Anestesiologi dan Terapi Intensif ini dapat berguna tidak hanya bagi mahasiswa dan peserta didik program pendidikan dokter spesialis anestesiologi, tetapi juga bagi pengembangan keprofesian dokter spesialis dan subspesialis anestesiologi di Indonesia.”
—Prof. Dr. dr. N. Margarita Rehatta, Sp.An, KNA, KMN, Ketua Tim Editor Anestesiologi dan Terapi Intensif,
Ketua
Kolegium Anestesiologi dan Terapi Intensif
Download
ebook Anestesiologi dan Terapi Intensif pdf via Google Drive:
Tidak ada komentar:
Posting Komentar