Blog yang khusus menyediakan link download koran, majalah dan ebook gratis, khususnya yang berkaitan dunia pendidikan, sains dan agama

Download Buku Perencanaan Pelabuhan Pdf

 


Judul Buku: Perencanaan Pelabuhan

Penulis: Prof. Dr. Ir. Bambang Triatmodjo, DEA

Penerbit: Beta 

Tahun: 2009

Jumlah Halaman: 490

Peran angkutan laut di Indonesia yang merupakan negara kepulauan adalah sangat penting. Angkutan barang melalui laut sangat efisien dibanding moda angkutan darat dan udara. Kapal mempunyai daya angkut yang jauh lebih besar daripada kendaraan darat dan udara. Hampir semua barang impor, ekspor dan muatan dalam jumlah sangat besar diangkut dengan menggunakan kapal laut. Untuk mendukung sarana angkutan laut diperlukan prasarana yang berupa pelabuhan, tempat berlabuh kapal untuk melakukan berbagai kegiatan seperti menaikturunkan penumpang, bongkar muat barang, pengisian bahan bakar dan air tawar, melakukan reparasi, mengadakan perbekalan, dan sebagainya.

Bab I dari buku ini merupakan Pendahuluan yang memberikan gambaran secara umum tentang pelabuhan dan kapal. Bab II tentang Beberapa Tinjauan Dalam Perencanaan Pelabuhan berisi berbagai hal yang perlu diperhatikan dalam merencanakan pelabuhan. Bab III membahas angin, pasang surut dan gelombang, yang merupakan fenomena alam yang berpengaruh dalam perencanaan pelabuhan. Penjelasan mengenai masalah ini diberikan secara garis besar, sehingga bagi para pembaca yang ingin mengetahui lebih mendalam bisa mempelajari buku tentang teknik pantai atau oseanografi. Alur pelayaran dan kolam pelabuhan dipelajari dalam Bab IV. Tinjauan tentang berbagai tipe dan cara perencanaan pemecah gelombang dibahas dalam Bab V. Bab VI mempelajari berbagai macam dermaga dan dimensinya serta gaya-gaya yang bekerja pada dermaga. 

Dalam bab ini juga diberikan contoh perencanaan dermaga. Bab VII berisi penjelasan tentang fender dan alat penambat serta cara perencanaannya. Beberapa fasilitas pelabuhan di daratan dipelajari dalam Bab VIII; sedang Bab IX berisi penjelasan tentang alat-alat yang digunakan untuk memandu pelayaran. Bab X berisi pelayanan pelabuhan, yang membahas cara menentukan tingkat pelayanan dermaga, yang disertai contoh hitungannya. Bab XI menjelaskan pelabuhan ikan. Untuk memberikan gambaran yang lebih jelas, beberapa bab dari buku ini dilengkapi dengan beberapa foto, contoh hitungan dan perencanaan.

Download ebook Perencanaan Pelabuhan pdf via Google Drive:

DOWNLOAD

Tidak ada komentar:

Posting Komentar