Blog yang khusus menyediakan link download koran, majalah dan ebook gratis, khususnya yang berkaitan dunia pendidikan, sains dan agama

Download Buku Ilmu Negara Pdf

 


Judul Buku: Ilmu Negara

Penulis: Dr. Isharyanto, S.H., M.Hum.

Penerbit: Oase Pustaka

Tahun: 2016

Jumlah Halaman: 186

Buku sederhana ini merupakan bahan pelajaran Ilmu Negara yang merupakan mata kuliah wajib di lingkungan Fakultas Hukum. Namun demikian, similiaritas rumpun ilmu pengetahuan menyebabkan buku ini dapat pula mencapai kalangan yang lebih luas, seperti peminat kajian ekonomi, politik, pemerintahan, dan kebijakan publik. Sebagai pengetahuan dengan sifat yang abstrak, maka uraian menampakkan ciri-ciri argumentasi dan narasi yang condong bersifat konseptual dan filsafat.

Tujuan mempelajari Ilmu Negara terutama sekali adalah untuk memberikan pengetahuan sejarah, asal muasal, hakikat, dan perkembangan pemikiran negara yang bersifat universal. Ia merupakan pemahaman yang tidak praktis karena tiada ditujukan untuk sebuah negara tertentu. Oleh sebab itu, pelajaran ini penting untuk menuntun kepada pelajaran yang lebih praktis seperti hukum tata negara dan hukum tata usaha negara.

Berbeda dengan buku-buku sejenis yang banyak beredar di pasaran, di samping menggunakan bahasa yang sederhana dan ringkas, narasi dalam buku ini diusahakan selalu mengikuti perkembangan global yang antara lain ditunjukkan dengan pengutipan sumber-sumber asing seperti jurnal internasional. Hal ini bertujuan untuk semakin mempertajam watak Ilmu Negara sebagai kajian yang bersifat universal.

Download ebook Ilmu Negara pdf via Google Drive:

DOWNLOAD

Tidak ada komentar:

Posting Komentar