Judul Buku: Ijaz Al-Quran dan Metodologi Tafsir
Penulis: Dr. H.S. Agil Husin Al Munawar, Drs. Masykur Hakim
Penerbit: Dina Utama
Tahun: 1996
Jumlah Halaman: 68
Mukjizat hanya diberikan oleh Allah SWT. kepada para Nabi dan Rasul-Nya dalam menyampaikan risalah Ilahi terutama untuk menghadapi umatnya yang menolak atau tidak mengakui kerasulan mereka. Mukjizat berfungsi sebagai bukti atas kebenaran pengakuan kenabian dan kerasulan mereka, bahwa mereka adalah benar-benar para nabi dan rasul (utusan) Allah yang membawa risalah kebenaran dari Allah SWT. Adapun tujuan diberikannya mukjizat adalah agar para Nabi dan Rasul mampu melemahkan dan mengalahkan orang-orang kafir yang menentang dan tidak mengakui atas kebenaran kenabian dan kerasulan mereka.
Umumnya mukjizat para Nabi dan Rasul itu berkaitan dengan masalah yang dianggap mempunyai nilai tinggi dan diakui sebagai suatu keunggulan oleh masing-masing umatnya pada masa itu. Misalnya, zaman Nabi Musa as. adalah zaman keunggulan tukang-tukang sihir, maka mukjizat utamanya adalah untuk mengalahkan tukang-tukang sihir tersebut. Zaman Nabi Isa as. adalah zaman kemajuan ilmu kedokteran, maka mukjizat utamanya adalah mampu menyembuhkan penyakit yang tidak dapat disembuhkan pengobatan biasa, yaitu menyembuhkan orang yang buta sejak dalam kandungan dan orang yang berpenyakit sopak atau kusta, serta menghidupkan orang yang sudah mati. Dan zaman Nabi Muhammad SAW. adalah zaman keemasan kesusastraan Arab, maka mukjizat utamanya adalah Al-Quran, kitab suci yang ayat-ayatnya mengandung nilai sastra yang amat tinggi, sehingga tidak ada seorang manusia pun dapat membuat serupa dengan Al-Quran.
Download ebook Ijaz Al-Quran dan Metodologi Tafsir pdf via Google Drive:
Tidak ada komentar:
Posting Komentar