Judul Buku: Etika dan Etiket Bisnis
Penulis: Dr. William Chang, OFM Cap.
Penerbit: Kanisius
Tahun: 2019
Jumlah Halaman: 153
Peran etika dan etiket bisnis menjadi suatu
kebutuhan mendesak di kalangan dunia akademik dan pebisnis kita sehingga pada
waktu terjun dalam dunia bisnis mereka sungguh siap bersaing dengan
negara-negara tetangga yang juga merebut pasar. Produk bermutu tinggi (sehat, berdaya
tahan kuat, terjangkau) akan lebih diburu daripada produk asal-asalan dan tak
bermutu tinggi. Sekarang masyarakat konsumen lebih mengutamakan kualitas produk
dan mereka tidak sembarangan membeli barang. Ketajaman memilah-milah barang
sudah terasa di kalangan masyarakat pasar kita. Etika ini akan memberikan arah
atau pedoman bagi mahasiswa/mahasiswi dalam mengarungi dunia ilmu ekonomi.
Pebisnis akan tertolong untuk melakukan
yang seharusnya dikerjakan dan menghindari yang seharusnya dihindari. Sementara
itu, etiket akan menyuburkan relasi bisnis di dalam dunia bisnis.
Bahan dasar buku ajar ini bermula dari diktat kuliah Etika Bisnis di STIE Widya Dharma—Pontianak. Seiring dengan perjalanan waktu, kami terus melakukan penelitian, yang hasilnya diturunkan dalam jurnal ilmiah dan jurnal harian. Hasil perkawinan diktat kuliah dan karya ilmiah dalam jurnal itu kami olah menjadi buku ajar ini sebagai pegangan untuk mahasiswa/mahasiswi. Semoga buku ajar ini menolong semua kalangan, terutama bagi penuntut ilmu pengetahuan dalam bidang ekonomi dan bisnis sehingga mereka memiliki dasar, pegangan, dan orientasi yang benar dan tepat dalam memajukan dunia bisnis kita.
Download ebook Etika dan Etiket Bisnis pdf via Google Drive:
Tidak ada komentar:
Posting Komentar