Judul Buku: Diet
Golongan Darah: Kesalahan Fatal Teori D’Adamo
Penulis: Boy
Rahardjo Sidharta
Penerbit: Rumah
Organik
Tahun: 2015
Jumlah Halaman: 77
Akhir-akhir
ini marak beredar buku tulisan Peter J. D’Adamo, termasuk yang telah
diterjemahkan ke dalam bahasa Indonesia. Buku ini pun kemudian menjadi laris,
mengingat “temuan” D’Adamo tentang pilihan diet berdasar golongan darah adalah
hal baru di kalangan ahli diet. Dalam buku-bukunya, D’Adamo menyajikan teori
dan juga praktek penerapan diet berdasar golongan darah, malahan pula telah
diterapkan untuk mengatasi (baca: mengobati) penyakit tertentu seperti:
jantung, arthritis, diabetes, dll. Buku-bukunya di negara asalnya, Amerika
Serikat (AS), bahkan telah memperoleh pengakuan dari penerbit besar sekaliber
New York Times dan menjadi salah satu buku terlaris di AS selama beberapa tahun
terakhir ini.
Tampaknya
buku ini juga telah diminati banyak pembaca di Indonesia. Mengingat tidak hanya
buku-buku tadi telah diterjemahkan ke dalam bahasa Indonesia (dan diterbitkan
oleh salah satu penerbit terkemuka di Indonesia), namun juga teori D’Adamo
tentang diet berdasar golongan darah telah diacu oleh beberapa pakar diet di
tanah air. Namun demikian, tidak salah kiranya apabila dalam setiap menerima
sesuatu yang baru, kita perlu hati-hati serta bijaksana. Termasuk pula dalam
kasus pemilihan diet berdasar golongan darah, yang teorinya diajukan oleh
D’Adamo.
Penulis
ketika disodori seorang teman untuk membaca buku D’Adamo merasa tertarik. Akan
tetapi kemudian muncul beberapa pertanyaan yang “menggelitik”, karena ada
hal-hal yang secara ilmiah, yang selama ini digeluti oleh penulis, kurang
terbukti namun banyak dijumpai dalam buku D’Adamo tersebut. Berbekal perasaan
penasaran sekaligus ingin menerapkan prinsip kehati-hatian serta bijaksana
dalam menerima “teori” baru, maka penulis kemudian mencoba melakukan penelusuran
lebih lanjut. Penelusuran dilakukan dengan membaca buku-buku D’Adamo serta
buku-buku semacam dan juga didukung dari sumber lain yang saat ini mudah
diperoleh melalui internet.
Akhirnya,
dari proses pengkajian dan penelusuran lebih seksama, penulis mendapatkan bahwa
“teori” D’Adamo tentang diet berdasar golongan darah, tampaknya kurang masuk
akal serta tidak memiliki dasar ilmiah yang kuat. Dengan kata lain, tawaran
yang diajukan oleh D’Adamo merupakan sebuah “kesalahan fatal” yang, sekali lagi, perlu dilihat dan
dikaji dengan lebih hati-hati dan bijaksana sebelum diikuti/dipraktekkan.
Download ebook Diet
Golongan Darah pdf via Google Drive:
Tidak ada komentar:
Posting Komentar