Judul Buku: At a Glance: Kimia Organik
Penulis: L.M. Harwood, J.F.
McKendrick, R.C. Whitehead
Penerbit: Erlangga
Tahun: 2009
Jumlah Halaman: 112
Pada buku ‘Kimia Organik’ terdapat 16
pokok persoalan yang dibahas mulai dari materi dasar seperti senyawa karbon dan
tata nama senyawa organik hingga polimer dan masih banyak lainnya.
Organisasi karangan pada buku ini sangat sistematis dan hubungan antar satu
bagian dengan bagian lainnya harmonis sehingga memudahkan pembaca memahami
pokok persoalan yang dibahas. Pada awal bab, disajikan teori-teori dasar dan
contohnya sehingga secara bertahap pembaca diharapkan mengerti materi yang
disajikan dan mampu mengerjakan soal-soal yang diberikan pada akhir bab. Bagian
awal soal diberikan jawaban akhirnya sehingga pembaca dapat mengecek apakah
jawabannya betul atau tidak, dan bagian akhir soal merupakan soal latihan tanpa
diberikan jawaban akhirnya. Hal ini akan memudahkan pembaca dalam berlatih
mengerjakan soal-soal yang disajikan.
Seperti pada buku pelajaran umumnya, ‘Kimia Organik’ menggunakan bahasa
denotatif sehingga pembaca dapat dengan mudah mencerna isi dari buku ini.
Penyajiannya juga sangat teratur dengan layout yang rapi dan terstruktur, namun
menurut penulis, buku dengan tebal 448 halaman ini akan cepat membuat pembaca
jenuh karena seluruh isi buku ini hanya berwarna hitam putih.
Secara keseluruhan, ‘Kimia Organik’ sangatlah lengkap sebagai buku ilmu
pengetahuan kimia baik hanya untuk sebagai penambah wawasan dalam bidang kimia
maupun digunakan sebagai buku pegangan untuk memperdalam ilmu kimia pembaca.
Download ebook At a Glance: Kimia
Organik pdf via Google Drive:
Tidak ada komentar:
Posting Komentar