Judul Buku: Manajemen Bencana dalam Keperawatan
Penulis: Made Martini, Putra Agina
Widyaswara Suwaryo, dkk.
Penerbit: Media Sains Indonesia
Tahun: 2021
Jumlah Halaman: 171
Indonesia merupakan salah satu negara
yang rawan bencana dan dikatakan Indonesia termasuk dalam 35 negara berisiko
tinggi mengalami bencana baik bencana alam dan non alam, karena Indonesia
terletak di antara tiga lempeng yakni Lempeng Eurasia, Lempeng pasifik dan
Lempeng Indo-Australia, Indonesia juga terdiri dari deretan gunung Merapi (ring
of fire), dapat terjadi bencana banjir dan tanah longsor serta negara Indonesia
terdiri dari beragam suku, ras dan agama, dalam hal penanganan bencana
/manajemen bencana diperlukan Kerjasama dan kolaborasi berbagai pihak agar
dapat meminimalisir dampak dari bencana tersebut dan bangkit dari kondisi
bencana.
Manajemen bencana terdiri dari tiga
fase antara lain: Pra bencana, Saat Bencana dan Pasca Bencana, setiap tahapan
bencana diperlukan penanganan dan tindakan yang sesuai dengan situasi dan
kondisi yang dihadapi. Perawat merupakan salah satu tim dalam penanganan
kebencanaan, yang akan berkolaborasi dengan tim kesehatan lainnya, tim BPBD,
BNPB, Tim Keamanan, pemerintah, dan berbagai pihak yang terkait, dalam
melaksanakan tugas dan perannya ada berbagai hal yang perlu diperhatikan oleh
perawat, antara lain bagaimana melaksanakan pra bencana antara lain
: proses mitigasi, bagaimana pelaksanaan table top disaster, bagaimana
kebijakan terkait manajemen bencana, pada saat bencana antara lain :
melakukan tindakan dan teknik komunikasi dan koordinasi, tindakan pertolongan
pertama, tindakan triage atau penggolongan korban berdasarkan tingkat urgensi
kondisi korban, dan pasca bencana : dampak fisik dan psikis korban bencana, hal
tersebut akan dibahas tuntas pada buku ini.
Download ebook Manajemen Bencana dalam Keperawatan
pdf via Google Drive:
Tidak ada komentar:
Posting Komentar